STRATEGI MENGATASI ANAK YANG TIDAK BISA MEMBACAPADA SEKOLAH DASAR NEGERI 1 MASBAGIK UTARA TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Authors

  • Yuniar Lestarini Universitas Hamzanwadi

DOI:

https://doi.org/10.29408/didika.v4i1.1199

Abstract

Penelitian ini bertujuan membantu siswa mengatasi ketidak mampuannya dalam membaca cepat dengan menggunakan strategi bimbingan belajar. Penelitian ini didasarkan pada masih adanya sebagian siswa yang tidak bisa membaca cepat sesuai dengan tingkat perkembangan anak. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Model desain PTK yang digunakan adalah desain model Kurt Lewin. Tahapan-tahapan penelitian tindakan didalam kelas meliputi: (1). Penjajakan kondisi awal, (2). Proses penerapan siklus I, (3). Proses penerapan siklus II dan (4). Pembuktian hipotesis tindakan. Berdasarkan hasil penerapan pada siklus I dan siklus II ditemukan bahwa strategi pembelajaran yang variatif dan inovatif dapat mempengaruhi respon anak pada proses implementasi tindakan dan dapat mengatasi anak yang tidak bisa membaca cepat sehingga termasuk dalam kategori baik yaitunsebesar 66,67 %.

Kata Kunci : Strategi, Anak yang tidak bisa membaca

 

Downloads

Published

2018-06-29

How to Cite

Lestarini, Y. (2018). STRATEGI MENGATASI ANAK YANG TIDAK BISA MEMBACAPADA SEKOLAH DASAR NEGERI 1 MASBAGIK UTARA TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar, 4(1), 14–23. https://doi.org/10.29408/didika.v4i1.1199