MENINGKATKAN PERKEMBANGAN KOGHNITIF MELALUI METODE BERMAIN PUZZLE PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA DARUL ULUM KABUPATEN BEKASI
MENINGKATKAN PERKEMBANGAN KOGHNITIF MELALUI METODE BERMAIN PUZZLE PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA DARUL ULUM KABUPATEN BEKASI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan perkembangan kognitif anak usia 5–6 tahun melalui metode bermain puzzle di RA Darul Ulum Kabupaten Bekasi. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis dan McTaggart yang terdiri dari dua siklus, setiap siklus meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan terhadap kemampuan kognitif anak, khususnya dalam indikator menyebutkan warna dasar, mengenal ukuran, memecahkan masalah, berani menerima tugas, dan memasangkan benda sesuai pasangannya. Pada siklus I, anak yang berada pada kategori sangat baik sebesar 9,1% meningkat menjadi 40,9% pada siklus II, sedangkan kategori baik meningkat dari 22,7% menjadi 40,9%. Kategori cukup dan kurang mengalami penurunan signifikan. Hasil ini menunjukkan bahwa metode bermain puzzle efektif dalam menstimulasi kemampuan berpikir logis, konsentrasi, dan pemecahan masalah anak usia dini. Selain itu, kegiatan ini juga meningkatkan kemandirian, ketekunan, serta kemampuan sosial anak dalam suasana belajar yang menyenangkan.
Kata kunci: Anak Usia Dini, Perkembangan Koghnitif, Metode Bermain Puzzle
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Deli Aulia Dina

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Â
All writings in this journal are the full responsibility of the author. The Jurnal Golden Age provides open access to benefit anyone for valued information and findings. Jurnal Golden Age can be accessed and downloaded for free, free of charge, in accordance with the creative commons license used.Â
Â
Jurnal Golden Age by Universitas Hamzanwadi is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://e-journal.hamzanwadi.ac.id/index.php/jga/indexÂ

