MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BERHITUNG MELALUI OLAHRAGA SHUTTLE RUN PADA ANAK USIA DINI DI TK DARMAWANITA KOTARAJA
Abstract
Pendidikan di Taman Kanak-kanak (TK) tidak diperbolehkan pengajaran materi calistung secara terpisah kepada anak didik, maka hendaknya dilakukan dalam kegiatan yang mengembangkan seluruh aspek tumbuh kembang anak. Guru diharapkan dapat menciptakan pembelajaran yang lebih kreatif dan inovatif, melalui permainan-permainan yang disesuaikan dengan indikator yang harus dipenuhi dalam hal berpikir simbolik anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan kemampuan berhitung di TK Dharma Wanita Kotaraja setelah diberikan treatment Olahraga Shuttle Run. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode Quasi Eksperimen yang menggunakan kelas kontrol dan eksperimen. Sampel digunakan berjumlah 20 Anak Usia Dini dari TK Dharma Wanita Kotaraja, yang dikumpulkan menggunakan teknik sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Data hasil tes kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan olahraga shuttle run berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan berhitung anak. Terlihat dari hasil kemampuan berhitung pada kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol, dari nilai rata-rata dan taraf signifikasi yang dihasilkan. Selain itu penggunaan olahraga shuttle run berpengaruh secara signifikan terhadap perkembangan sosial-emosional anak. Terlihat dari hasil perkembangan sosial-emosional pada kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol, dari nilai rata-rata dan taraf signifikasi yang dihasilkan.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Â
All writings in this journal are the full responsibility of the author. The Jurnal Golden Age provides open access to benefit anyone for valued information and findings. Jurnal Golden Age can be accessed and downloaded for free, free of charge, in accordance with the creative commons license used.Â
Â
Jurnal Golden Age by Universitas Hamzanwadi is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://e-journal.hamzanwadi.ac.id/index.php/jga/indexÂ