Metode Bermain Peran Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Usia 6 Tahun

Authors

  • Yul Alfian Hadi Universitas Hamzanwadi
  • Aswasulasikin Aswasulasikin UniversitaS Hamzanwadi
  • Sandy Ramdhani Unviersitas Hamzanwadi

DOI:

https://doi.org/10.29408/goldenage.v3i02.3477

Keywords:

Bermain peran, kemampuan berbicara anak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode bermain peran terhadap kemampuan berbicara anak usia 6  tahun di PAUD PGRI Korleko tahun ajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen, dengan desain penelitianOne-Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh anak usia 6  tahun yang berjumlah 15 anak di PAUD PGRI Korleko. Sampel penelitian menggunakan teknik sampling jenuh.Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi dan teknik analisis data menggunakan uji t-test.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh metode bermain peran terhadap kemampuan berbicara anak dengan nilai  (21,893)  (1,761), yang berarti   diterima dan  ditolak. Perbedaan kemampuan berbicara anak dengan pretest diperoleh nilai rata-rata persentase keberhasilan keseluruhan anak sebesar 33,3% termasuk dalam kategori penilaian “Mulai Berkembang†(MB), dan setelah dilaksanakan perlakuan atau posttest diperoleh total nilai rata-rata persentase keseluruhan meningkat dari sebelumnya yakni sebesar 73% dengan kategori penilaian “Berkembang Sesuai Harapan†(BSH).

References

Agustina, Y., & Hafidz, I. P. (2017). Optimalisasi Media Permainan Kartu Abaca Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Dini Pada Kelompok B TK Al-Hasaniyah NW Jenggik. Jurnal Golden Age, 1(02), 75-81.

Dewi, M. S. (2019). Profil Perkembangan Sosial Anak Kelompok B Dalam Bermain Peran. Thufuli: Jurnal Ilmiah Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 1(1), 35-45.

Fransiska, F. (2018). Meningkatkan Kemampuan Kosakata Bahasa Dayak Desa Melalui Media Flashcard Pada Anak Usia Dini. Jurnal Golden Age, 2(02), 86-95.

Ilhami, B. S., Fitri, B. F. H., & Ramdhani, S. (2019). Permainan Kuda Bisik Untuk Meningkatkan Kemampuan Pembendaharaan Kosakata Anak Usia 5-6 Tahun. Cakrawala Dini: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 10(2), 101-108.

Inten, D. N. (2017). Pengembangan keterampilan berkomunikasi anak usia dini melalui metode bermain peran. Mediator: Jurnal Komunikasi, 10(1), 109-120.

Johni, Dimyanti. (2013). Metodologi Pendidikan dan Aplikasinya pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Jakarta: Kencana Prenada Media Group

Khaironi, M. (2018). Perkembangan anak usia dini. Jurnal Golden Age, 2(01), 01-12.

Novan Ardy Wijaya.,& Barnawi. (2016). Format PAUD: Konsep, Karakteristik, & Implementasi Pendidikan Anak Usia Dini (cetakan kedua). Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Novita, E., Indarto, W., & Risma, D. (2017). Pengaruh Metode Bercerita Buku Bergambar Terhadap Kemampuan Berbicara Anak Usia 5-6 Tahun Di Tk Tadika Puri Pekanbaru (Doctoral dissertation, Riau University).

Purwanto.(2010). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sugiyono.(2014). Statistika Untuk Penelitian (cetakan kedua puluh empat).Bandung: Alfabeta.

Suharsimi Arikunto. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.Jakarta: Rineka Cipta.

Downloads

Published

2019-12-31