Strategi Pemberdayaan Ekonomi Melalui Program Amal Usaha Muhammadiyah Pada Perdesaan Di Sumbawa Barat

Authors

DOI:

https://doi.org/10.29408/jpek.v3i2.1712

Keywords:

Pemberdayaan, Ekonomi, Muhammadiyah, Dan Konflik

Abstract

Tingkat kesejahteraan masyarakat sekitar Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) pada Perdesaan di Sumbawa Barat masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis strategi pemberdayaan ekonomi melalui program amal usaha muhammadiyah pada perdesaan di Sumbawa Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Pengambilan data dilakukan pada perdesaan Sekitar Amal Usaha Muhammadiyah Kabupaten Sumbawa Barat. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi, dan observasi, Analisis data menggunakan reduksi, display, verifikasi dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pemberdayaan ekonomi amal usaha muhammadiyah adalah belum dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana strategis amal usaha muhammadiyah. Pelaksanaan program masih belum maksimal, karena pengurus masih fokus dalam penyelesaian konflik ditingkat internal. Diperlukan adanya kesadaran dari semua pengurus wilayah sampai tingkat ranting di Kabupaten Sumbawa Barat untuk duduk bersama, sehingga perseolan bisa diselesaikan secara lebih bijak dan dapat mengembangan amal usaha lebih baik di masa dating.


Author Biography

Ibrahim Ibrahim, Universitas Muhammadiyah mataram

FKIP UMMAT

References

Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting (2019), Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting, diakses http://lpcr.muhammadiyah.or.id/ pada tanggal 1 November 2019

Permata AN (2012),â€Pengembangan Cabang dan Ranting Muhammadiyah†Makalah Disampai kan dalam Seminar dan Lokakarya Satu Abad Muhammadiyah di UAD Yogyakarta

Purba Isma Asmaria dan Ponirin, 2013, Perkembangan Amal Usaha Organisasi Muhammadiyah di Bidang Pendidikan dan Kesehatan, Jurnal Ilmu Pemerintahan dan Sosial Politik 1 (2) (2013): 101-111

Setiawan Bendri, 2018, Kontribusi Pimpinan Ranting Muhammadiyah Dalam Mengelola Amal Usaha Pendidikan Di Kawasan Bangunjiwo Barat Periode 2010 – 2016, Skripsi, Uin Sunan Kalijaga Yogyakarta

Setyobakti Moh. Hudi, (2017), Identifikasi Masalah Dan Potensi Desa Berbasis Indek Desa Membangun (Idm) Di Desa Gondowangi Kecamatan Wagir Kabupaten Malang, Jurnal Penelitian Ilmu Ekonomi Wiga Vol. 7, Maret 2017, Hal 1 – 14

Undang Undang No. 6 Tahun 2014 Tentang Desa

Warouw, Mareine Ricky Leonardusrengkung, Paulus Adrian Pangemanan (2015), Kajian Faktor-Faktor Dalam Proses Pembangunan Desa Di Era Otonomi Daerah Di Kecamatan Sinonsayang, Ase Vol. 11 No. 2a, Jul I2015: 13-20

Downloads

Additional Files

Published

2019-12-19