Pengaruh Literasi Digital Dan Efikasi Diri Terhadap Intensi Berwirausaha Mahasiswa Dalam E-Business

Authors

  • Amalia Fiorentina Universitas Bhinneka PGRI

DOI:

https://doi.org/10.29408/jpek.v6i2.6681

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh literasi digital dan efikasi diri terhadap intensi berwirausaha mahasiswa dalam e-business. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Populasi berjumlah 130 orang mahasiswa yang sudah menempuh matakuliah entrepreneur 1 dan entrepreneur 2 dengan sampel 56 mahasiswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil uji t menunjukkan bahwa nilai thitung > ttabel yaitu 4,079 > 2005 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 yang berarti signifikan menunjukkan bahwa pengaruh literasi digital terhadap intensi berwirausaha, nilai thitung > ttabel yaitu 3,037 > 2,005 dan nilai signifikansi 0,004 < 0,05 yang berarti signifikan menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan efikasi diri terhadap intensi berwirausaha. Hasil uji F menunjukkan Fhitung > Ftabel yaitu 69,201 > 3,17 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 berarti terdapat pengaruh secara simultan dan signifikan literasi digital dan efikasi diri terhadap intensi berwirausaha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh literasi digital dan efikasi diri terhadap intensi berwirausaha mahasiswa dalam e-business sebesar 72,3%.

Kata kunci: literasi digital; efikasi diri; intensi berwirausaha

References

DAFTAR RUJUKAN

Aulia, N. A., Hasan, M., Dinar, M., Ahmad, M. I. S., & Supatminingsih, T. (2021). Bagaimana literasi kewirausahaan dan literasi digital berpengaruh terhadap keberlanjutan usaha pedagang pakaian? Journal of Economic Education and Entrepreneurship Studies, 2(1), 110–126.

Fernando, & Handoyo, S. E. (2022). Pengaruh Literasi Digital, Media Sosial, dan e-Commerce terhadap Keputusan Berwirausaha Mahasiswa. Jurnal Manajerial Dan Kewirausahaan, 4(1), 99. https://doi.org/10.24912/jmk.v4i1.17171

Hasanah, U. U., & Setiaji, K. (2019). Pengaruh Literasi Digital, Efikasi Diri, Lingkungan Terhadap Intensi Berwirausaha Mahasiswa Dalam E-Business. Economic Education Analysis Journal, 2(1), 1–18. https://doi.org/10.15294/eeaj.v13i2.17051

Irsyada, R., Dardiri, A., & Sugandi, R. M. (2018). Kontribusi minat berwirausaha dan self efficacy terhadap kesiapan berwirausaha di era revolusi industri 4 . 0 mahasiswa teknik informatika se-Malang. Jurnal Pendidikan, 3(7), 945–954.

Natalia, C., & Rodhiah. (2019). Pengaruh Kreativitas , Edukasi Dan Efikasi Diri Terhadap Intensi Berwirausaha Dalam Generasi Z. Jurnal Manajerial Dan Kewirausahaan, I(2), 164–171.

Ningsih, W. F., & Hayati, I. R. (2020). Dampak Efikasi Diri Terhadap Pross & Hasil Belajar Matematika (The Impact Of Self-Efficacy On Mathematics Learning Processes and Outcomes). Journal On Teacher Education, 1(2), 26–32.

Prabawati, S., & Susanti. (2019). Pengaruh Efikasi Diri, Pendidikan Kewirausahaan, Literasi Keuangan, Dan Literasi Digital Terhadap Perilaku Berwirausaha Siswa SMK Negeri 10 Surabaya. Jurnal Pendidikan Akuntansi, 07(01), 64–76.

Puspitaningtyas, Z. (2017). Pengaruh Efikasi Diri Dan Pengetahuan Manajemen Keuangan Bisnis Terhadap Intensi Berwirausaha. Jurnal Wira Ekonomi Mikroskil, 7(02), 141–150.

Putra, A. B. H., & Melati, I. S. (2021). Pengaruh Pendidikan Wirausaha , Norma Subyektif , dan Latar Belakang Keluarga terhadap Intensi Berwirausaha melalui Efikasi Diri Mahasiswa Fakultas Ekonomi Angkatan 2017 Universitas Negeri Semarang. Journal of Economic Education and Entrepreneurship, 2(2), 44–53.

Sihaloho, L., Rahayu, A., & Wibowo, L. A. (2018). PENGARUH EFIKASI DIRI ( SELF EFFICACY ) TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI SE-KOTA BANDUNG. Jurnal Inovasi Pembelajaran, 4(1), 62–70.

Sintya, N. M. (2019).Pengaruh Motivasi, Efikasi Diri, Ekspektasi Pendapatan, Lingkungan Keluarga, Dan Pendidikan Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa Jurusan Akuntansi Di Universitas Mahasaraswati Denpasar. Jurnal Sains, Akuntansi Dan Manajemen, 1(1), 337–380.

Downloads

Published

2022-12-12