Budidaya Maggot Lalat BSF: solusi limbah dan peningkatan pendapatan masyarakat Desa Bakalan

Penulis

  • Achmad Afandi Universitas Insan Budi Utomo
  • Ratno Susanto Universitas Insan Budi Utomo
  • Chindy Hanggara Rosa Indah Universitas Insan Budi Utomo
  • Rizka Hadiwiyanti Universitas Insan Budi Utomo
  • Hadi Sugiyanto UPN “Veteran” Jawa Timur
  • Isro Ani Widayanti Universitas Dr. Soetomo Surabaya
  • Muhammad Reza Ishadi Fadilah Universitas Dr. Soetomo Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.29408/ab.v4i2.23082

Kata Kunci:

Budidaya Magot Lalat Black Soldier Fly (BSF), Pengelolaan Limbah Organik, Sumber Pendapatan Alternatif

Abstrak

Desa Bakalan, yang mengalami peningkatan signifikan dalam produksi sampah organik, menghadapi tantangan dalam pengelolaan limbah akibat ketiadaan Tempat Pembuangan Sementara (TPS). Kegiatan ini mengkaji implementasi budidaya maggot Black Soldier Fly (BSF) di Desa Bakalan, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, sebagai solusi inovatif pengelolaan limbah organik dan sumber pendapatan alternatif. Program pengabdian masyarakat ini diinisiasi untuk memberikan pelatihan dan wawasan kepada penduduk desa tentang potensi ekonomi budidaya maggot BSF. Kegiatan ini melibatkan 46 warga desa, dilaksanakan pada 5 Juli 2021, dan memperkenalkan teknik budidaya maggot serta pemanfaatannya sebagai pakan alternatif untuk hewan ternak. Hasil penelitian menunjukkan penurunan volume limbah organik di desa dan peningkatan kesadaran masyarakat tentang nilai ekonomi limbah organik. Maggot yang dikeringkan dan diproses lebih lanjut menawarkan peningkatan harga jual dari Rp 8.000 menjadi Rp 30.000 - Rp 40.000 per kilogram. Studi ini menyoroti keterkaitan antara pengelolaan limbah berkelanjutan dan pengembangan ekonomi lokal, serta memberikan wawasan tentang praktik budidaya maggot BSF sebagai metode efektif untuk mengurangi limbah organik dan meningkatkan pendapatan masyarakat di Desa Bakalan.

Referensi

Amandanisa, A., & Suryadarma, P. (2020). Kajian Nutrisi dan Budi Daya Maggot (Hermentia illuciens L.) Sebagai Alternatif Pakan Ikan di RT 02 Desa Purwasari, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor. Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat (PIM), 2(5), Article 5.

Diamahesa, W. A., Marzuki, M., Setyono, B. D. H., Rahmadani, T. B. C., Affandi, R. I., Sumsanto, M., & Diniariwisan, D. (2023). Sosialisasi dan Pelatihan Budidaya Maggot sebagai Biokonversi Limbah Organik di Desa Tanjung, Lombok Utara. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 6(2), Article 2. https://doi.org/10.29303/jpmpi.v6i2.3518

Faridah, F., & Cahyono, P. (2020). Pelatihan Budidaya Magot sebagai Alternative Pakan Ternak di Desa Baturono Lamongan. Jurnal Abdimas Berdaya : Jurnal Pembelajaran, Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat, 2(01), Article 01. https://doi.org/10.30736/jab.v2i01.36

Hanafi, R. R., Aprilina, V., & Qintharah, Y. N. (2022). PEMANFAATAN BUDIDAYA MAGGOT LALAT BSF UNTUK PAKAN TERNAK DI DUSUN CITEUREUP I. An-Nizam, 1(3), Article 3. https://doi.org/10.33558/an-nizam.v1i3.5443

Juniar, N., & Nuzula, Z. F. (2022). Tinjauan Fikih Muamalah terhadap Jual Beli Limbah Hewan Ternak untuk Budidaya Maggot Black Soldier Fly. Jurnal Riset Ekonomi Syariah, 85–92. https://doi.org/10.29313/jres.v2i2.1154

Mabruroh, M., Praswati, A. N., Sina, H. K., & Pangaribowo, D. M. (2022). PENGOLAHAN SAMPAH ORGANIK MELALUI BUDIDAYA MAGGOT BSF ORGANIC WASTE PROCESSING THROUGH BSF MAGGOT CULTIVATION. Jurnal EMPATI (Edukasi Masyarakat, Pengabdian Dan Bakti), 3(1), Article 1. https://doi.org/10.26753/empati.v3i1.742

Maida, M. O., Hidayatullah, R. M. I., Faishal, M. A., Graviola, C., Aji, D. Y. S., Mubarrak, R. A., Sakinah, L., Ahadan, A., Finaldin, M. A., & Farmayanti, N. (2022). Edukasi Pengelolaan Sampah dan Budidaya Maggot Black Soldier Fly (BSF) di Desa Cihideung Ilir, Kecamatan Ciampea, Bogor. Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat (PIM), 4(2), Article 2. https://doi.org/10.29244/jpim.4.2.40-50

Rodli, A. F., & Hanim, A. M. (2022a). STRATEGI PENGEMBANGAN BUDIDAYA MAGGOT BSF SEBAGAI KETAHANAN PEREKONOMIAN DIMASA PANDEMI. IQTISHADequity Jurnal MANAJEMEN, 4(1), Article 1. https://doi.org/10.51804/iej.v4i1.1584

Rodli, A. F., & Hanim, A. M. (2022b). STRATEGI PENGEMBANGAN BUDIDAYA MAGGOT BSF SEBAGAI KETAHANAN PEREKONOMIAN DIMASA PANDEMI. IQTISHADequity Jurnal MANAJEMEN, 4(1), Article 1. https://doi.org/10.51804/iej.v4i1.1584

Rukmini, P. (2020). Pengolahan Sampah Organik Untuk Budidaya Maggot Black Soldier Fly (BSF). Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat UNDIP 2020, 1(1), Article 1. http://proceedings.undip.ac.id/index.php/semnasppm2019/article/view/291

Salman, S. S., Ukhrowi, L. M., & Azim, M. T. (2020). Budidaya Maggot Lalat BSF sebagai Pakan Ternak. JURNAL KARYA PENGABDIAN, 2(1), Article 1. https://doi.org/10.29303/jkp.v2i1.34

Simanjuntak, R., Sinaga, R., Saragih, R., Sitinjak, W., Purba, R., Sihaloho, A., Girsang, C. I., Purba, L. R., Siregar, M. A., Rizky, J., & Sidabukke, S. (2022). BUDIDAYA MAGGOT BSF UNTUK PAKAN TERNAK SKALA RUMAHTANGGA DI JALAN RINDUNG, KELURAHAN BANE, PEMATANG SIANTAR. Jurnal Pengabdian Masyarakat Sapangambei Manoktok Hitei, 2(2), Article 2. https://doi.org/10.36985/jpmsm.v2i2.516

Unduhan

Diterbitkan

31-12-2023