Dampak Sosial Ekonomi Covid-19 Terhadap Pelaku Usaha Informal Offline dan Online di Kota Palembang

Authors

  • Armansyah Armansyah Univeritas PGRI Palembang
  • Mirna Taufik Universitas PGRI Palembang
  • Raden Ayu Wulantari Universitas Sriwijaya

DOI:

https://doi.org/10.29408/geodika.v5i1.3262

Keywords:

sektor informal, offline, online, covid-19, ekonomi

Abstract

Pelaku usaha informal dianggap paling rentan terkena dampak Covid-19, sebab bersifat subsisten dan memiliki sumber daya terbatas. Penelitian ini bertujuan menjelaskan dampak sosial ekonomi Covid-19 terhadap pelaku usaha informal offline dan online di Kota Palembang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Wawancara mendalam dilakukan pada 12 informan, dengan kriteria: 1) Merupakan pelaku usaha informal offline dan online; 2) Telah menjalankan usaha minimal 1 tahun; dan 3) Berdomisili di Kota Palembang. Analisis data menggunakan Teknik Miles dan Huberman yang meliputi tahapan reduction, display, dan conclusion. Teknik uji keabsahan data menggunakan derajat kredibilitas, yang terdiri dari triangulasi (waktu), peningkatan ketekunan, perpanjangan pengamatan, dan diskusi teman sejawat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Covid-19 memberikan dampak pada kondisi sosial ekonomi pelaku usaha informal offline dan online. Dampak tersebut ditandai oleh terjadinya penurunan tingkat pendapatan lebih dari 50 persen, penurunan kemampuan menabung dan berinvestasi, serta terganggunya aktivitas pendidikan bagi pelaku usaha informal yang sedang berstatus sekolah/kuliah, seperti kesulitan biaya dan manajemen waktu.

Author Biographies

Armansyah Armansyah, Univeritas PGRI Palembang

Dosen Bidang Ilmu Geografi Kependudukan pada Program Studi Pendidikan Geografi Universitas PGRI Palembang

Mirna Taufik, Universitas PGRI Palembang

Dosen Bidang Ilmu Geografi Kependudukan pada Program Studi Pendidikan Geografi Universitas PGRI Palembang

Raden Ayu Wulantari, Universitas Sriwijaya

Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Sriwijaya

References

Armansyah, & Aryaningrum, K. (2017). Analisis Karakteristik Demografi Pekerja Wanita Sektor Informal pada Era Masyarakat Ekonomi ASEAN di Kota Palembang. Populasi, 25(1), 52-63.

Armansyah, & Mirna, T. (2018). Representasi Perempuan Pekerja Migran menurut Laki-laki di Kota Palembang. Populasi, 26(1), 26-38.

Armansyah, & Taufik, M. (2020). Strategi Pelaku Usaha Informal Offline dan Online Menghadapi Pandemi Covid-19 di Kota Palembang. PUBLIKAUMA: Jurnal Ilmu Administrasi Publik UMA, 8(1), 137-145.

Armansyah, Sukamdi, & Pitoyo, A. J. (2019). Informal Sector-A Survival or Consolidation Livelihood Strategy: A Case Study of The Informal Sector Entrepreneurs in Palembang City, Indonesia. RJOAS, 11(95), 104-110.

Barsoum, G. (2016). “Job Opportunities for The Youthâ€: Competing and Overlapping Discourses on Youth Unemployment and Work Informality in Egypt. Current Sociology, 64(3), 430-446.

BPS. (2020). Berita Resmi Statistik Keadaan Ketenagakerjaan Indonesia Agustus 2020. Retrieved from https://www.bps.go.id/pressrelease/2020/11/05/1673/agustus-2020--tingkat-pengangguran-terbuka--tpt--sebesar-7-07-persen.html

Chaudhuri, S. (2018). Livelihood Patterns and Survival Strategies of the Poor in Kolkata. Social Change, 48(3), 345-366.

Ditarani, F., & Wibisono, H. (2020). Dampak Peningkatan Kualitas Fisik Terhadap Perkembangan Aktivitas Sosial-Ekonomi di Pedestrian Sudirman Palembang. Geodika: Jurnal Kajian Ilmu Dan Pendidikan Geografi, 4(1), 55-64.

Handoyo, E., & Setiawan, A. B. (2018). Street Vendors (PKL) as the Survival Strategy of Poor Community. JEJAK, 11(1), 173-188.

Hardilawati, W. laura. (2020). Strategi Bertahan UMKM di Tengah Pandemi Covid-19. Jurnal Akuntansi dan Ekonomika, 10(1), 89–98.

Hart, K. (1973). Informal Income Opportunities and Urban Employment in Ghana. The Journal of Modern African Studies, 11(1), 61-89.

ILO. (2014). Indonesia : Tren Sosial dan Ketenagakerjaan Agustus 2014. Jakarta: International Labour Organization.

ILO. (2020a). Covid-19 Crisis and the Informal Economy: Immediate Responses and Policy Challenges. Retrieved from http://www.ilo.org/global/topics/employment-promotion/informal-economy/publications/WCMS_743623/lang--en/index.htm

ILO. (2020b). Facing Multiple Crises: Rapid assessment of the impact of Covid-19 on vulnerable workers and small-scale enterprises in Lebanon. Retrieved from http://www.ilo.org/beirut/publications/WCMS_747070/lang--en/index.htm

Joko, P. A., Bagas, A., & Ikhwan, A. (2020). The Impacts of Covid-19 Pandemic to Informal Economic Sector in INDONESIA : Theoretical and Empirical Comparison. International Conference on Science and Technology, (October), 1-8.

Kornita, E., & Yusuf, Y. (2013). Strategi Bertahan Hidup (Life Survival Strategy) Penduduk Miskin Kelurahan Batu Teritip Kecamatan Sungai Sembilan. Jurnal Ekonomi (Vol. 19).

Meimela, A. (2019). Model Pengaruh Tingkat Setengah Pengangguran, Pekerja Informal dan Pengeluaran Perkapita Disesuaikan Terhadap Kemiskinan di Indonesia Tahun 2015-2017. JIEP, 19(1), 7-13.

Pitoyo, A. J. (1999). Pedagang Kaki Lima pada Masa Krisis. Populasi, 10(2), 73-97.

Purnomo, R. A. (2017). Economic Impact Analysis of Relocation Five Feet Vendors in Purwokerto. JEJAK, 10(2), 242-256.

Romli, M. S., Hutagaol, M. P., & Priyarsono, D. S. (2018). Transformasi Struktural: Faktor-faktor dan Pengaruhnya Terhadap Disparitas Pendapatan di Madura. Jurnal Ekonomi dan Kebijakan Pembangunan, 5(1), 25-44.

Safaria, A. F., Suhanda, D., & Riawanti, S. (2003). Hubungan Perburuhan di Sektor Informal Permasalahan dan Prospek. Retrieved from https://media.neliti.com/media/publications/472-ID-hubungan-perburuhan-di-sektor-informal-permasalahan-dan-prospek.pdf

Soebyakto, B. B., & Armansyah. (2016). Migrant Women Working at Informal Sectors : Empirical Study in Kuto Batu Village , Ilir Timur Ii Palembang City. International Journal of Humanities and Social Science, 6(4), 125–137.

Todaro, M. P., & Smith, S. C. (2011). Pembangunan Ekonomi (11th ed.; A. N. I. S. Maulana, ed.). Indonesia: Erlangga.

Wauran, P. C. (2012). Strategi Pemberdayaan Sektor Informal Perkotaan di Kota Manado. Jurnal Pembangunan Ekonomi dan Keuangan Daerah (PEKD), 7(3), 1–30.

Wulantari, R. A., & Armansyah, A. (2018). Analisis Dampak Kakarakteristik Demografi pada Perolehan Pendapatan Pekerja Perempuan Sektor Informal di Kota Palembang. The Journal of Society & Media, 2(1), 37–52. Retrieved from https://journal.unesa.ac.id/index.php/jsm/article/view/2328/pdf_1

Downloads

Additional Files

Published

2021-06-30

Issue

Section

Articles