Pendampingan pengajaran Metode Iqro’ untuk guru-guru di TPA Hayatinnur Tambun Selatan Bekasi
DOI:
https://doi.org/10.29408/ab.v2i2.4059Kata Kunci:
Metode Iqro’, Pengajaran Iqro’ Klasikal & Problem-Solving, Taman Pendidikan Al-Qur’anAbstrak
Metode Iqro’ merupakan salah satu metode dalam pengajaran Al-Qur’an. Metode ini menggunakan buku Iqro’ yang terdiri dari 6 level atau jilid. Masing-masing jilid memiliki kesulitan sendiri, mulai dari jilid 1 yang paling mudah, sampai jilid 6 yang paling sulit. Banyak Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) yang menggunakan metode ini, akan tetapi pada kenyataannya ada guru-guru TPA yang masih belum memahami secara mendalam metode pengajaran Iqro’ ini. Oleh karena itu, PKM ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan meningkatkan standar kualitas mengajar baca Al-Qur’an menggunakan metode Iqro’ melalui kegiatan pendampingan. Mitra dalam pengabdian ini berasal dari seluruh guru dan wali murid di TPA Hayatinnur. Pengabdian ini dilaksanakan pada tanggal 15 - 16 Februari 2021 bertempat di aula TPA Hayatinnur dihadiri 4 guru dan 24 wali murid yang dibagi dua shift. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan ini demonstrasi atau pelatihan secara langsung tentang teknik Pengajaran Metode Iqra, Manajemen Pengelolaan Kelas, dan Pengajaran Iqro Klasikal & Problem Solving. Setelah dilakukan pendampingan terlihat jelas bahwa para pengajar sudah mulai menguasai teknik pengajaran melalui metode iqro berdasarkan tahapan-tahapan yang semestinya dilakukan oleh seorang pengajar.
Referensi
Chan, F., Kurniawan, A. R., Herawati, N., Efendi, R. N., & Mulyani, J. S. (2019). Strategi guru dalam mengelola kelas di sekolah dasar. International Journal of Elementary Education, 3(4), 439-446.
Fazil, M. (2020). Efektivitas Penggunaan Metode Iqra’Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Qur’an Bagi Siswa Muallaf. Tadabbur: Jurnal Peradaban Islam, 2(1), 85-103.
Fitria, Y. (2017). Efektivitas capaian kompetensi belajar siswa dalam pembelajaran sains di sekolah dasar. Jurnal inovasi pendidikan dan pembelajaran sekolah dasar, 1(2), 34-42.
Ismaulina, I. (2020). Program pelatihan dan pendampingan pemberantasan buta huruf Al-Qur’an dengan metode Iqra. RAMBIDEUN: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 6-10.
Manizar, E. (2015). Peran guru sebagai motivator dalam belajar. Tadrib, 1(2), 204-222.
Muyassaroh, M., & Nafisah, A. (2020). Metode Iqro’ dan Yanbu’a dalam meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an. Jurnal TAUJIH, 13(02).
Nurhayati, T., Nurunnisa, E. C., & Husni, H. (2018). Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Qur’an Anak Usia Dini Melalui Penerapan Metode Iqra’ (Penelitian Tindakan Kelas di Raudhatul Athfal Daarul Hikmah Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis). Tarbiyat al-Aulad: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 3(1).
Sa’diyah, M. A. S. H. (2017). Model Pengelolaan Kelas dalam Pembelajaran PAI di SD Riyadlul Arkham Tembong Plintahan Pandaan. Jurnal Al-Murabbi, 2(2), 291-310.
Siregar, I. I. (2018). Penerapan Metode Iqro’dan Pengaruhnya terhadap Kemampuan Membaca Al-Qur’an Murid MDA Muhammadiyah Bonan Dolok. Al-Muaddib: Jurnal Ilmu-ilmu Sosial dan Keislaman, 3(1).
Sutianah, A. (2020). Manajemen pembelajaran BTQ melalui metode Iqra untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an. MADRASCIENCE: Jurnal Pendidikan Islam, Sains, Sosial, dan Budaya, 2(1), 53-63.
Sutisna, U., & Elkarimah, M. F. (2021). Pendampingan pengembangan keterampilan guru Sekolah Dasar dalam soal evaluasi pembelajaran dengan Teka-teki Silang berbasis smartphone. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 2(1), 15-25.
Ulfah, T. T., Assingkily, M. S., & Kamala, I. (2019). Implementasi Metode Iqro’dalam Pembelajaran Membaca Al-Qur’an. TA'DIBUNA: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 2(2), 59-69.
Warsono, S. (2016). Pengelolaan kelas dalam meningkatkan belajar siswa. Manajer pendidikan, 10(5).
Unduhan
File Tambahan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Semua tulisan pada jurnal ini menjadi tanggung jawab penulis penuh. Jurnal ABSYARA memberikan akses terbuka terhadap informasi agar dan temuan pada artikel ini bermanfaat bagi semua orang. Jurnal ABSYARA dapat diakses dan diunduh secara gratis, tanpa dipungut biaya, sesuai dengan lisensi creative commons yang digunakan.
Jurnal ABSYARA oleh Fakultas MIPA, Universitas Hamzanwadi disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.