Pemberdayaan kelompok Karang Taruna Desa Pitumpidange melalui pembuatan Pasta Gigi ramah lingkungan
DOI:
https://doi.org/10.29408/ab.v3i2.6578Kata Kunci:
Cangkang Telur, Daun Sirih, Pasta Gigi,Abstrak
Cangkang telur merupakan limbah rumah tangga yang banyak ditemui di Desa Pitumpidange dan dibuang begitu saja oleh masyarakat. Padahal, cangkang telur terdiri dari 94% CaCO3, 1% MgCO3, 1% Ca3PO dan 4% sisanya adalah bahan organik yang dapat diolah menjadi pasta gigi ramah lingkungan. Selain cangkang telur, bahan alami lain dalam pasta gigi adalah daun sirih. Hal ini dikarenakan daun sirih mengandung minyak atsiri, katekin dan tanin yang merupakan senyawa Polifenol dan dapat bertindak sebagai antiseptik dan mencegah aktivitas biologis bakteri penyebab karies seperti Streptococcus Mutans. Adapun tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM-PM) ini adalah untuk mengatasi permasalahan mitra yaitu penumpukan limbah cangkang telur yang menjadi permasalahan krusial di lokasi Kelompok Karang Taruna Desa Pitumpidange. Selain itu juga untuk meningkatkan pemberdayaan mitra melalui pembuatan pasta gigi ramah lingkungan dengan memanfaatkan potensi desa berupa cangkang telur dan daun sirih. Jumlah peserta yang berpartisipasi sebanyak 10 orang. Metode pelaksanaan PKM-PM terdiri atas tiga tahapan utama yaitu penyuluhan, pelatihan dan pendampingan. Untuk mengetahui respon mitra terhadap program yang dijalankan digunakan angket kuesioner berisi pernyataan terhadap pengetahuan dan keterampilan mitra setelah pelaksanaan program. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa mitra kelompok Karang Taruna Desa Pitumpidange mampu mengolah cangkang telur kombinasi daun sirih menjadi pasta gigi ramah lingkungan. Oleh karena itu, kegiatan PKM-PM tidak hanya mendukung implementasi tujuan SDG desa, tetapi juga mendukung Indonesia dalam kelompok G20 (Group of Twenty) dalam memanfaatkan alam sekitar melalui inovasi hijau.Referensi
Ardiani, R., & Meilani, D. (2020). Pembuatan Sediaan Pasta Gigi dari Bahan Tumbuhan kepada Ibu PKK di Desa Sambirejo Timur Deli Serdang. Seminar Nasional Hasil Pengabdian, 3(1), 258–261. https://e-prosiding.umnaw.ac.id/index.php/pengabdian/article/view/477
Ariandani, N., Ermanda, S., & Fatmawati, B. (2022). Pelatihan pembuatan Pupuk Kompos dengan memanfaatkan Limbah Rumah Tangga di Lingkungan Bagik Longgek. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 3(1), 137–143. https://doi.org/10.29408/AB.V3I1.5276
Asfar, A. M. I. A., Asfar, A. M. I. T., Yasser, M., Istiyana, A. N., Nur, A. S. A., Budianto, E., & Syaifullah, A. (2022). Pengolahan Minyak Parede Aroma Jeruk sebagai Diferensiasi Produk Ibu PKK Desa Latellang Kabupaten Bone. E-Dimas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 13(1), 115–119. https://doi.org/10.26877/E-DIMAS.V13I1.6391
Ernawati, E. E., Noviyanti, A. R., & Yuliyati, Y. B. (2019). POTENSI CANGKANG TELUR SEBAGAI PUPUK PADA TANAMAN CABAI DI DESA SAYANG KABUPATEN JATINANGOR. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(5), 123–125. http://jurnal.unpad.ac.id/pkm/article/view/24547
Kundera, I. N., Rede, A., & Rauf, A. (2022). Inovasi pembuatan Cassava Crackers berbahan Ubi Kayu pada kelompok home industri kue di desa Toaya Vunta Kecamatan Sindue. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 3(1), 1–8. https://doi.org/10.29408/AB.V3I1.4825
Mahpuz, M., Bahtiar, H., Fathurahman, F., & Nur, A. M. (2021). Pelatihan pembinaan UMKM berbasis Teknologi Informasi untuk meningkatkan SDM pelaku UMKM. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 2(2), 212–219. https://doi.org/10.29408/ab.v2i2.4206
Asfar, A. M. I. A., Asfar, A. M. I. T., Thaha, S., Kurnia, A., Budianto, E., & Syaifullah, A. (2021). BIOINSEKTISIDA CAIR BERBASIS SEKAM PADI MELALUI PEMBERDAYAAN KELOMPOK TANI PADA ELO’ DESA SANREGO. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri), 5(6), 3366–3377. https://doi.org/10.31764/JMM.V5I6.4814
Noviyanti, A. R., Haryono, H., Pandu, R., & Eddy, D. R. (2017). Cangkang Telur Ayam sebagai Sumber Kalsium dalam Pembuatan Hidroksiapatit untuk Aplikasi Graft Tulang. Chimica et Natura Acta, 5(3), 107–111. https://doi.org/10.24198/CNA.V5.N3.16057
Nurmawati, A., Puspitawati, I. N., Anggraeni, I. F., Raditya, D. W., Pradana, N. S., & Saputro, E. A. (2022). Pengenalan pemanfaatan ekstrak Serai Wangi sebagai Pestisida Organik di Desa Bocek Karangploso Malang. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 3(1), 110–116. https://doi.org/10.29408/AB.V3I1.5844
Reniati, R., Sumiyati, S., & Akbar, M. F. (2021). Pelatihan pengolahan ikan dan pengemasan produk pertanian untuk pengembangan industri hilir desa Labuh Air Pandan. ABSYARA: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 2(1), 41–48. https://doi.org/10.29408/AB.V2I1.3442
Rivaldi, A. I., Asfar, A. M. I. T., Asfar, A. M. I. A., Magfirah, M., Avrida, A. V., & Fatmawati, F. (2020). Pemanfaatan Ekstrak Tebba Kalimbajo Sebagai Obat Celup Peradangan Saluran Pencernaan Bagi Ibu PKK Kelurahan Palattae. SNPKM: Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat, 2, 16–20. http://journal.unilak.ac.id/index.php/SNPKM/article/view/5237
Sumiati, Asfar, A., Asfar, A., Fauziah, A., & Nurhasanah. (2021). DIFERENSIASI PRODUK BEDDA LOTONG DI DESA BIRU SEBAGAI ETNO-SPA ALA SUKU BUGIS-MAKASSAR. J-ABDI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(1), 835–844. https://www.bajangjournal.com/index.php/J-ABDI/article/view/390
Sumiati, S., Taufan Asfar, A. M. I., Akbar Asfar, A. M. I., Nursyam, A., Fauziah, A., & Nurhasanah, N. (2021). Diseminasi pemanfaatan limbah menir beras sebagai produk Etno-Spa Bedda Lotong Khas Suku Bugis-Makassar. Unri Conference Series: Community Engagement, 3, 34–39. https://doi.org/10.31258/UNRICSCE.3.34-39
Suparno, N. R., Putri, C. S., & Camalin, C. M. S. (2021). PASTA GIGI EKSTRAK ETANOL DAUN SIRIH, BIJI PINANG, GAMBIR TERHADAP HAMBATAN BAKTERI PSEUDOMONAS AERUGINOSA. JIKG (Jurnal Ilmu Kedokteran Gigi), 3(2). https://journals.ums.ac.id/index.php/jikg/article/view/12349
Wahidin, W., Farid, A. M., & Firmansyah, F. (2021). Formulasi Dan Uji Stabilitas Pasta Gigi Cangkang Telur Ayam Ras (Gallus sp) Dengan Variasi Konsentrasi Na.CMC. Fito Medicine : Journal Pharmacy and Sciences, 12(2), 121–130. http://journal.unpacti.ac.id/index.php/FITO/article/view/294
Wahyuni, N., Asfar, A. M. I. T., Asfar, A. M. I. A., Asrina, & Isdar. (2021). DIVERSIFIKASI PRODUK VINEGAR ALAMI DARI BALLO PADA IBU PKK DESA BULU ULAWENG. J-ABDI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(5), 801–808. https://bajangjournal.com/index.php/J-ABDI/article/view/379
Waty, S. (2022). Uji Stabilitas Formula Pasta Gigi Ekstrak Etanol Kulit Kayu Manis (Cinnamomum burmanni). Jurnal Ilmiah PANNMED (Pharmacist, Analyst, Nurse, Nutrition, Midwivery, Environment, Dentist), 17(3), 330–336. http://ojs.poltekkes-medan.ac.id/pannmed/article/view/1345
Yasser, M., Asfar, A. M. I. A., Istiyana, A. N., Asfar, A. M. I. T., & Budianto, E. (2020). Peningkatan Keterampilan Ibu Rumah Tangga Melalui Diversifikasi Produk Sekunder Pengolahan Minyak Kelapa Tradisional. Seminar Edusainstech. https://prosiding.unimus.ac.id/index.php/edusaintek/article/download/597/598
Unduhan
File Tambahan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Semua tulisan pada jurnal ini menjadi tanggung jawab penulis penuh. Jurnal ABSYARA memberikan akses terbuka terhadap informasi agar dan temuan pada artikel ini bermanfaat bagi semua orang. Jurnal ABSYARA dapat diakses dan diunduh secara gratis, tanpa dipungut biaya, sesuai dengan lisensi creative commons yang digunakan.
Jurnal ABSYARA oleh Fakultas MIPA, Universitas Hamzanwadi disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.