PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN INOVATIF MELALUI KEGIATAN LESSON STUDY PADA PELAJARAN MATEMATIKA, SAINS DAN BAHASA INDONESIA DI GUGUS SDN KECAMATAN SELONG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA

Authors

  • Muhammad Sururuddin Program Studi PGSD STKIP Hamzanwadi Selong

DOI:

https://doi.org/10.29408/edc.v8i2.11

Abstract

Penelitian ini bertujuan sebagai berikut: (1) Identifikasi model pembelajaran yang sering digunakan oleh guru pada ,mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia; (2) mengidentifikasi penerapan pembelajaran inovatif menggunakan kegiatan Lesson Study pada mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia; (3) menganalisis silabus dan RPP yang digunakan oleh guru pada ,mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia; (4) menganalisis interaksi proses belajar mengajar antara guru dan siswa di kelas pada mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia; (5) merancang instrumen berupa lembar observasi, angket, dan tes hasil belajar dan perangkat pembelajaran yang berbasis Lesson Study pada ,mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia. Produk akhir dari penelitian tahun pertama adalah  lembar observasi sebagai acuan untuk mengamati kegiatan Lesson Study dan perangkat pembelajaran yang terdiri dari silabus dan RPP pada ,mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan (action research). Zuriah (2006: 54) mengatakan bahwa esensi penelitian tindakan adalah “pemecahan masalah praktis atau meningkatkan kualitas praktikâ€.  Menurut Swarsih Madia (1994: 2) penelitian tindakan adalah “intervensi skala kecil terhadap tindakan di dunia nyata dan pemeriksaan cermat terhadap pengaruh intervensi tersebutâ€. Sumber data atau partisipan dalam penelitian ini adalah guru dan siswa SDN Kecamatan Selong Kabupaten Lombok Timur pada kelas V. Pemilihan partisipan dilakukan secara purposif sampling dimana subyek penelitian ditentukan sendiri dengan memilih kelas yang dapat dijadikan penelitian. Penelitian dilaksanakan di kelas V pada mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia. Berdasarkan data yang terkumpul dari hasil observasi awal dan analisis, maka hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagaian guru belum mengetahui tentang Lesson Study dan tidak terbiasa memanfaatkan sumber belajar yang tersedia, tersusunnya perangkat pembelajaran sesuai dengan kebutuhan guru dan kesepakatan guru dan peneliti pada mata pelajaran matematika, sains, dan bahasa Indonesia.

Published

2013-12-02

Issue

Section

Artikel