PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM BASED LEARNINGPADA MATERI EKOSISTEM DAN PERUBAHAN LINGKUNGAN DI SMA/MA KELAS X TAHUN 2021

Authors

  • Nunung Ariandani Univeritas Hamzanwadi

Keywords:

biologi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran berbasis Problem Based Laerning (PBL) pada materi ekosistem dan perubahan lingkungan di SMA/MA tahun 2021. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research And Devlopment) yang dikembangkan oleh Bog and Gall pada tahun 1883. Adapun langkah-langkah dalam penelitian pengembangan ini sudah disesuaikan dengan kebutuhan peneliti. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah ahli materi, ahli desain, 2 orang guru biologi, dan 12 siswa kelas XI. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan angket. Untuk menganalisis hasil penelitian, peneliti menggunakan rumus persentase dengan hasil penelitian produk yang telah dikembangkan  dengan kriteria efisien pada uji kelayakan oleh ahli materi dengan persentase 73,4%, sedangkan pada ahli desain diperoleh nilai 80,6% dengan kriteria efisien, hasil validasi oleh 2 orang guru biologi diperoleh nilai 96,12% dengan kriteria sangat efisien, dan respon siswa berdasarkan perhitungan data diperoleh nilai 95,06% dengan kriteria sangat efisien. Berdasarkan hasil penelitian tersebut peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa modul berbasis Problem Based Learning pada materi ekosistem dan perubahan lingkungan di SMA/MA kelas X layak digunakan untuk proses pembelajaran.

Author Biography

Nunung Ariandani, Univeritas Hamzanwadi

Pendidikan Biologi

References

Erdi, S, Noviyanti, A. (2017). Pengaruh Penerapan Problem Based Learning (PBL) Pada Materi Ekosistem Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMA Negeri 11 Banda Aceh. Seminar Nasional II USM 2017. Vol. 1. Hal. 199

Emzir.(2017). Metodelogi Penelitian Pendidikan Kuantitatif dan Kualitatif.Depok: PT Raja Drafindo Persada

Fathurrohman.(2021). Pemda Diminta Fasilitasi PTM. Diunduhdihttps://fin.co.id/2021/01/23/pemda-diminta-fasilitasi-ptm/?amp tanggal 24 Januari 2021

Ratnawulan.,& Rusdiana. (2015). Evaluasi Pembelajaran. Bandung: Pustaka Setia

Sugiono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta

Published

2022-12-30

Issue

Section

Articles