Pengembangan LKPD berbasis Literasi Sains melalui Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing pada Materi Fotosintesis di SMAN 1 Sukamulia

Authors

  • Baiq Heni Febriyana Pendidikan Biologi Universitas Hamzanwadi
  • Nunung Ariandani Pendidikan Biologi Universitas Hamzanwadi
  • Sarwati Sarwati Pendidikan Biologi Universitas Hamzanwadi
  • Baiq Sri Kusmandiri Pendidikan Biologi Universitas Hamzanwadi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangakan Lembar Kerja Peserta Didik berbasis literasi sains melalui model pembelajaran inkuiri terbimbing di SMAN 1 Sukamulia. Metode yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan (Research and Development) mengacu pada Punaji pada tahun 2013. Model pengembangan yang digunakan adalah model 4D yang dikembangkan oleh S. Thiagarajan, Dorothy S. Semmel, dan Melvyn I. Semmel pada tahun 1974. Adapun langkah-langkah dalam penelitian pengembangan ini sudah disesuaikan dengan kebutuhan peneliti. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah ahli materi, ahli desain, guru biologi dan 23 peserta didik kelas XII. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan angket. Untuk menganalisis hasil penelitian, peneliti menggunakan rumus persentase dengan hasil penelitian produk yang telah dikembangkan. Dengan kriteria efisien pada uji keidealan oleh ahli materi dengan persentase 75%, pada ahli desain 87,5% dengan kriteria sangat efisien, hasil validasi oleh guru biologi 81,25% dengan kriteria efisien dan respon peserta didik 81,25% dengan kriteria efisien. Berdasarkan hasil penelitian tersebut peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa Lembar Kerja Peserta Didik berbasis literasi sains melalui model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis layak digunakan untuk proses pembelajaran dan sesuai dengan kebutuhan peserta didik.

References

Damopolii, I., Yohanita, A. M., Nurhidaya, N., & Murtijani, M. (2018). Meningkatkan Keterampilan Proses Sains dan Hasil Belajar Siswa Melalui Pembelajaran Berbasis Inkuiri. Jurnal Bioedukatika, 6(1), 22-30.

Dewi, P. S. (2016). Perspektif Guru sebagai Implementasi Pembelajaran Inkuiri Terbuka dan Inkuiri Terbimbing terhadap Sikap Ilmiah dalam Pembelajaran Sains. Tadris:Jurnal Keguruan Dan Ilmu Tarbiyah, 1(2), 179-186.

Jumini, S. (2013). Penggunaan Metode Open Inquiry untuk memperbaiki kualitas praktikum Elektronika Dasar. In Prosiding Seminar Nasional Sains dan Pendidikan Sains VIII, Fakultas Sains dan Matematika, UKSW, 4, 121- 132.

Mulyatiningsih, Endang. 2016. Pengembangan Model Pembelajaran. Yogyakarta:UNY. OECD. (2016). PISA 2015 Result (Volume1): Exellence and Equity in Education. Paris:

OECD Publishing.

Paramita, A. D. (2016). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Literasi SainsMateri Suhu dan Kalor. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Punaji Setyosari. 2013. Metode Penelitian Pendidikan dan Pengembangan. Jakarta:

Kencana Prenadamedia Group.

Putri, N. A., & Pantiwati, Y. P. (2015). Perbedaan model pembelajaran open inquiry dan guided inquiry berdasarkan kemandirian belajar dan berfikir tingkat tinggi pada mata pelajaran biologi kelas 11 MAN Tempursari– Ngawi. JPBI (Jurnal Pendidikan Biologi Indonesia), 1(1).

Rahayuni, G. (2016). Hubungan keterampilan berpikir kritis dan literasi sains pada pembelajaran IPA terpadu dengan model PBM dan STM. Jurnal penelitian dan Pembelajaran IPA, 2(2), 131-146.

Retnoningsih, A. (2015). Desain Pembelajaran Literasi Sains Berbasis Problem Based Learning dalam Membentuk Keterampilan Berpikir Kritis Siswa. Journal of Innovative Science Education, 4(2).

Setiadi, D. (2014). Model Pembelajaran Berbasis Peningkatan Literasi Sains dan Implementasinya dalam Kurikulum Sains SMP 2013. Jurnal Pijar Mipa, 9(1)

Taofiq, M., Setiadi, D., & Hadiprayitno, G. (2018). Analisis Implementasi Model Pembelajaran Inkuiri dan Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Literasi Sains Biologi Ditinjau Dari Kemampuan Akademik yang Berbeda di SMAN 1 Kayangan. In Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Biologi, 1(1), 549-555.

Thiagarajan, Sivasailam, dkk. (1974). Instructional Development for TrainingTeachers of Exceptional Children. Washington DC : National Center for Improvement Educational System.

Downloads

Published

2023-12-31

Issue

Section

Articles